Blog ini menyediakan materi dan tips untuk belajar bahasa Inggris secara efektif dan menyenangkan.

...

Minggu yang Menggairahkan !

Minggu yang Menggairahkan !



artikel inspirasi, artikel mingguan, artikel pengembangan diri, belajar C++, teknik pomodoro, menulis, diari,
sumber : http://radarriaunet.com/

Minggu ini menggairahkan !
Mengapa saya sebut menggairahkan?
Sejatinya menggairahkan berarti membangkitkan keinginan akan sesuatu yang memicu hormon dan otak untuk bekerja lebih daripada biasanya.
Ada hasrat, ada kepuasan, ada kebahagian !
Dalam artikel yang menggairahkan ini saya ingin mensharingkan hal-hal yang sangat membuat saya untuk jauh lebih bersemangat dalam melaluinya !
Dengan setumpuk aktivitas dan himpitan-himpitan masalah yang makyus.
Sebelumnya saya mengungkapkan syukur karena ini adalah artikel pamungkas yang berarti saya sudah melengkapi rencana mingguan yaitu mengupdate artikel dari Senin sampai Sabtu.
Berikut ini adalah beberapa hal yang membuat saya bersemangat selama pekan ini !

Membaca lebih banyak artikel bahasa Inggris


Semenjak menginstal aplikasi Pocket di Android beberapa waktu lalu, sumber bacaan semakin meningkat.
Setiap topik yang akan saya tulis akan di blog akan saya simpan terlebih dahulu di Pocket ini.
Untuk sebuah artikel setidaknya saya membaca 5 sampai 6 artikel bahkan bisa jadi lebih.
Beberapa artikel yang menarik minggu ini selain tema bisnis yang di postingan kemarin, adalah artikel dengan tema Zen.
Saya sempat download sebuah ebook judulnya Zen Habit, mudah-mudahan minggu ini ada waktu untuk membacanya.
Ebook tersebut berbahasa Inggris jadi cocok untuk selain juga menambah wawasan juga akan terus menambah vocabulary saya.

Menulis artikel setiap hari


Tantangan saya untuk menulis tiap hari adalah mengetik tulisan-tulisan ini di smartphone.
Ya, selama seminggu ini, saya menulis menggunakan smartphone dendang menggunakan aplikasi WriterP. Sempat menggunakan aplikasi Simple Notes dan Evernote tapi rasanya kurang cocok.
Biar pun demikian saya tetap bisa menulis dengan jumlah kata di atas 1.000 tiap postingannya. Jumlah ini bisa nampak dari fitur yang di sematkan pada aplikasi WriterP tadi termasuk juga durasi membacanya.
Oh ya dari 1000 lebih kata itu, perkiraan waktu membacanya kurang lebih 4 menit padahal waktu membuat dari artikelnya antara 1 sampai 2 jam.
Rahasia mengapa saya bisa menulis sebanyak itu bukan karena jari saya mengetik dengan kecepatan tinggi tapi menggunakan fitur gesture di keyboard. Jadi tinggal usap-usap bukan di ketik.
Selain itu, saya juga sudah menyiapkan rancangan apa saja yang akan dituliskan.
Jadi tinggal eksekusi dan improvisasi.
Jadi mungkin ini juga solusi buat yang ingin ngeblog tapi minim alat.
Cara ini agak ribet juga karena setelah selesai menulis di aplikasi tadi, saya harus mengirimnya ke email, lalu baru di copykan ke blog.
Yang menarik juga, lewat aplikasi ini saya tahu sedikit-sedikit tentang fitur markdown yang unik itu.

Belajar teknik Pomodoro


Setelah Senin lalu menulis tentang teknik Pomodoro, saya juga mulai menggunakannya.
Memang sih dulu bacanya cuma sekilas jadi tidak di praktekkan.
Setelah menulis rasanya ada tanggung jawab juga untuk mempraktekannya sendiri.
Ini juga efek dari menulis terhadap tingkah laku penulisnya sendiri. Karena selama ini kalau membaca paling juga sekilas. Kalau menulis kan perlu dipikirkan juga, mungkin ketika mengalami proses ini secara tidak langsung ikut mempengaruhi tindakan.
Jadi sepertinya setiap rencana ada baiknya untuk ditulis supaya bukan hanya untuk di dokumentasikan tapi juga untuk dimasukkan lebih jauh ke dalam otak.
Balik ke Pomodoro tadi, ketika menulis artikel ini pun saya menggunakannya. Dalam 5 waktu jeda, saya gunakan untuk pushup, minum, dan chat teman.
Untuk meminimalisir gangguan, saya menggunakan mode pesawat jadi aman dari notifikasi yang rata-rata bukan hal penting.
Kadang memang ketika lagi semangat, alarm waktu berbunyi itu rasanya gimana gitu. Apa lagi mau tidak mau harus berhenti. ( Ikut aturan main dulu)
Karena masih baru, belum begitu terasa manfaatnya.

Membuat to-do list


Manfaat membuat daftar-daftar kegiatan yang ingin di lakukan ini membantu mengorganisir rencana yang sudah di buat.
Mau tidak mau ya harus bertanggung jawab.
Saya mencoba menggunakan aplikasi Todoist, dimana saya membuat list aktivitas yang akan dilakukan hari ini.
Dari daftar ini, kita bisa menandai mana yang sudah kita lakukan mana yang belum.
Saya baru menggunakannya beberapa hari ini, jadi karena belum terlatih masih belum bisa membuatnya dari pertama bangun tidur.
Mudah-mudahan minggu depan sudah mulai konsisten setiap bangun tidur atau sebelum tidur malam membuat rencana dan memeriksa apakah sudah sesuai seperti yang direncanakan.
Uniknya aplikasi ini juga memungkinkan kita untuk membuat list kegiatan dalam beberapa hari ke depan.

Menulis jurnal harian


Mulai Minggu lalu saya aktif lagi menulis jurnal harian karena saya juga membahas manfaat menulis jurnal ini di blog ini.
Mengapa saya menyebutnya jurnal bukan diari, karena tulisan di jurnal saya ini bukan tentang curhat-curhatan.
Walaupun sebenarnya sama saya, saya pikir jurnal itu kelihatan lebih pro aja sih.
Apa yang saya tulis di jurnal saya biasanya tentang refleksi dari kata bijak atau ayat kitab suci.
Semuanya itu saya tulis dengan bahasa Inggris. Jadi agak ribet juga sih, tapi menantang.

Membaca kitab suci


Bukannya mau jadi religius tapi saya membaca kitab suci untuk menambah vocabulary.
Ya saya membaca kitab suci bilingual, Inggris Indonesia jadi kalau ada kata yang susah tinggal melihat terjemahannya.
Bahasa yang di gunakan dalam Alkitab ini memang sedikit lebih susah jadi dapat meningkatkan perbendaharaan kata lebih cepat.
Selain itu juga, jika ada ayat yang bagus akan saya kutip untuk di masukkan ke dalam jurnal harian.
Sebuah kutipan ayat favorit saya minggu ini adalah dari Injil Mat 21:29-30 
Jawab anak itu: Baik, bapa. Tetapi ia tidak pergi. Lalu orang itu pergi kepada anak yang kedua dan berkata demikian juga. Dan anak itu menjawab: Aku tidak mau. Tetapi kemudian ia menyesal lalu pergi juga.
Di jurnal harian saya menulis seperti ini,
Sometimes, I immediately say 'No' for something without thinking and regretted it in the end. Another time, I say 'Yes' but I do nothing. All of them is typical of my human mind. I should do something I love, not just answering the question. I shouldn't pretend to have the answer when I have no responsibility or ability to finish it.

Belajar membuat lagu di Fruity Loop


Hal yang menggairahkan sekaligus tantangan menggunakan software musik ini adalah proses mixing.
Setelah diberi kemudahan dalam hal suara-suara yang eksperimental menyatukannya agar enggak di dengar itu jadi tentang tersendiri.
Sebenarnya untuk dasar musiknya saya menggunakan TAB yang pernah saya buat di Guitar Pro 5.

Membacanya beberapa artikel dan video yang berbahasa Spanyol


Sudah lama tidak bersentuhan dengan yang berbau Spanyol ternyata banyak yang lupa.
Setidaknya sudah hampir 6 bulan ini tidak pernah menyentuh bahkan berinteraksi dengan bahasa Spanyol.
Kemarin saya juga mendownload beberapa aplikasi termasuk kamus, kumpulan frasa, dan aplikasi belajar Memrise.
Semoga bisa terus berinteraksi.

Belajar pemrograman C++


Iseng-iseng karena tidak tahu harus berbuat apa, saja membaca dan mempraktekan buku pemrograman C++ punya teman saya yang mengambil jurusan S2 TI.
Karena penasaran akhirnya saya coba-coba utak atik.
Karena tidak ada Microsoft Visual C++ dan bingung dengan Notepad ++ saya disarankan untuk mendownload software Dev++.
Dari siang jam 1 sampai malam kita-kita jam 8, saya sudah belajar membuat 9 contoh, termasuk penjumlahan, perkalian, pembagian, angka terbesar angka terkecil. Ya, yang sederhana-sederhana seperti itulah.

Itulah refleksi saya selama minggu ini.
Sangat menggairahkan bagi saya untuk melaluinya.


Selamat berakhir pekan !
Back To Top type='text/javascript'/>