Blog ini menyediakan materi dan tips untuk belajar bahasa Inggris secara efektif dan menyenangkan.

...

Grammarly, Software untuk Meningkatkan Writing Skill

Grammarly, Software untuk Meningkatkan Writing Skill


Di zaman era serba digital ini, bukan rahasia lagi kalau banyak software diciptakan untuk membantu memudahkan pekerjaan dan meningkatkan serta mengembangkan skill.

Salah satunya adalah Grammarly, software yang membantu untuk mengecek grammar pada tulisan kita sekaligus dapat meningkatkan writing skill.

belajar grammar, grammarly,
sumber : http://www.bloggertipstricks.com/grammarly-review.html


Jika dulu, kita khawatir untuk menulis dalam bahasa Inggris karena takut keliru kini dengan hadirnya tool ini kita bisa sedikit berlapang dada. 

Pasalnya tidak hanya selain mengecek kesalahan grammar software ini juga mengecek keaslian tulisan kita apakah termasuk plagiat melalu copyscape.

Grammarly ini dihadirkan dalam versi gratis dan berbayar. Untuk versi berbayar kita harus membayar $29,9 per bulannya.

Cara penggunaannya pun terbilang mudah, karena kita hanya menambah file extension di browser kita lalu login dengan akun email.

Selanjutnya secara otomatis alat ini akan bekerja ketika kita mengetik dan memberi garis bawah berwarna merah jika ada kata yang dinilai salah.

Pada kata yang salah ini, kita dapat melihat apakah ada kesalahan penulisan atau kata tersebut membingungkan sehingga ia akan menyarankan kata apa yang sebaiknya kita pilih.

Namun, karena tool ini menggunakan bahasa Inggris maka jika kita menuliskan kata dalam bahasa Indonesia tidak jarang akan terlihat banyak garis-garisnya.
Grammarly ini sangat cocok sekali untuk pemula karena memang selain mudah untuk digunakan juga gratis sehingga sangat memungkinkan untuk belajar menulis dalam bahasa Inggris.

Namun bukan berarti aplikasi ini tanpa cacat, sebuah review di luar software ini hanya dapat mengoreksi 3 dari 8 kesalahan grammar yang ada.

Oleh karena itu, kita tetap tidak bisa bergantung pada software ini sepenuhnya.
Namun untuk level beginner seperti saya, software ini sudah cukup membantu walaupun dengan fasilitas gratisnya terlebih karena bahasa Inggris bukan sebagai bahasa pertama kita.

 Intinya orang lain bisa mengerti maksud kita.

Saya yakin seiring berjalannya waktu dan dengan terus meningkatkan pengetahuan grammar kita kemampuan menulis kita pun akan semakin meningkat.

Jika dulu saya pernah menulis, penting gak sih belajar grammar?

Nah, jika berhubungan dengan tulis menulis seperti ini pasti jawabannya penting sekali.

Yang tidak kalah pentingnya adalah software ini sebenarnya hanya untuk "mengecek" dari tulisannya yang  telah kita buat.

Back To Top type='text/javascript'/>